bio.fsm.undip.ac.id. Dalam rangka memberikan layanan ujian Seminar Proposal, Seminar Hasil Penelitian (SHP) dan Ujian Sidang Tugas Akhir bagi mahasiswa Biologi pada masa peralihan semester Gasal ke Semester Genap 2022/2023, melalui keterangan tertulis pada surat Ketua Departemen Biologi nomor 002/UN7.F8.5.2/AK/I/2023 tanggal 2 Januari 2022 disampaikan informasi bahwa :

Mahasiswa Prodi S1 Biologi yang melaksanakan Ujian Seminar Proposal dan Ujian Seminar Hasil Penelitian (SHP) dan sudah mendaftar ujian seminar proposal dan atau SHP pada bulan Desember 2022, maka tetap dapat melaksanakan ujian sesuai jadwal yang telah disepakati dengan Tim Dosen Penguji terkait. Mahasiswa yang baru akan mendaftar ujian seminar proposal dan atau SHP tetap dapat dilayani dengan syarat sudah mengambil matakuliah Tugas Akhir pada IRS semester Gasal 2022/2023. IRS tersebut diupload pada formulir pendaftaran ujian tugas akhir yaitu pada link : bit.. Khusus ketentuan ini berlaku hingga tanggal 1 Februari 2023. Mahasiswa yang belum pernah mengambil matakuliah Tugas Akhir pada IRS Gasal 2022/2023, maka untuk sementara waktu ujian belum dapat dilayani sampai mahasiswa melakukan registrasi akademik dengan mengisikan matakuliah Tugas Akhir pada IRS semester Genap 2022/2023.

Terkait dengan layanan Ujian Sidang Tugas Akhir, Program Studi S1 Biologi belum dapat melayani ujian sidang tugas akhir sampai mahasiswa melakukan registrasi akademik dengan mengisikan matakuliah Tugas Akhir pada IRS semester Genap 2022/2023.  Mahasiswa yang sudah mengisi IRS Genap 2022/2023 dapat memproses syarat ujian sidang tugas akhir pada Prodi S1 Biologi sebagaimana informasi pada website (https://bio.fsm.undip.ac.id/v1/formulir-tugas-akhir/).

Informasi resmi dapat dilihat pada surat resmi berikut : Unduh

×

Hello!

Click one of our contacts below to chat on WhatsApp

× Need help ?